Sabtu, 04 Juli 2009

Tarbiyah Ramadhan

Bulan Ramadhan dengan segala kelebihan dan keutamaannya adalah proses tarbiyah yang datangnya langsung dari Allah SWT.
Bulan Ramadhan adalah bulan yang sangat istimewa.
Dialah bulan mulia, bulan dimana al-Quran diturunkan, bulan shiyam, bulan qiyamullail, bulan berhias tahajud, bulan yang dipenuhi air mata umat yang bertobat, bulan penuh kesabaran, penuh ketaqwaan, bulan dimana pahala dan ampunan Allah diobral semurah mungkin, bulan dimana pintu neraka ditutup dan pintu surga dibuka selebar-lebarnya, bulan dimana para syaitan dibelenggu, bulan dimana amal kebaikan dilipatgandakan, bulan dimana didalamnya terdapat satu malam yang lebih baik dari seribu bulan (lailatul qadr).
Rasulullah SAW mengungkapkan keistimewaan bulan ini sebagai “syahrun aziimun mubaroq”, bulan luar biasa yang penuh dengan keberkahan.Tak heran, jika Rasulullah dan para sahabat menanti-nanti ramadhan dengan penuh harap sejak jauh-jauh hari sebelum datangnya bulan ramadhan.

Salam,
HJK

Tidak ada komentar:

Posting Komentar