Jumat, 03 Juli 2009

Anak Pertama ku


RACHMATU BILL MULTAZAM

Izam,

itu nama yang biasa digunakan teman-teman di sekolahan untuk memanggilnya. Dan setau saya sih, tidak ada panggilan/ julukan lainnya selain " Izam ".

Kamipun di dalam keluarga memanggilnya dengan tambahan " Kak " di depannya (Karena memang dia anak pertama kami yang lahir di Jakarta, tanggal 1 Desember 1994).

Jadi, biasa kami memanggilnya dengan sebutan " Kak Izam ". Namun, adeknya, si Nadya sering memanggilnya " KAZAM ", katanya biar gampang dan cepat penyebutannya.

Perihal seni musik, kemampuannya dalam bernyanyi masih sering kali " Fals ", namun kemampuannya dalam memainkan alat musik sangat mumpuni dan beragam, dari gitar klasik, gitar elektrik, electone, piano, sampai dengan memainkan alat musik marawis (tumbuk).

Berbicara dan diskusi dengan kak Izam sangat menyenangkan, baik dari segi agama, pelajaran, sampai-sampai masalah debat presiden....wah, memang seru jika ber diskusi dengannya. Kalo bicara nggak mau ngalah, bahkan sampe otot lehernya keluar...ha ha ha...terkadang adeknya juga usil mengganggunya " biasa aja deh Kak, nggak usah ngotot ".....
Di sisi lain, meskipun usianya masih belia, Kak Izam sudah memiliki tanggung jawab terhadap dirinya, keuangan, dan perhatian yang sangat besar terhadap keluarga. Dia selalu bingung bilamana Ayahnya, mamanya juga adeknya keluar rumah dalam waktu yang lama. Jangan heran, jika setiap 1/2 (setengah) jam sekali (1 x) dia akan mengontrol keberadaan, kondisi dan keadaan kami.

Subhanallah, saya yakin bahwa semua itu berkat terijabahnya do'a oleh Alah SWT, serta kerja keras istriku yang tercinta dalam mendidik Kak Izam menjadi seperti sekarang ini.
Nama Rachmatu Bill Multazam, sebenarnya diambil dari ungkapan rasa syukur, atas anugerah terindah yang Allah SWT berikan kepada saya ketika bertemu/ berkenalan dengan istri tercinta di Mekkah Al Mukaromah....ya, inilah " Rahmat yang saya temukan di Multazam ".

Dalam setiap saat saya selalu bersyukur, Terima Kasih Ya Allah, Engkau telah memberikan padaku Istri yang sholehah, bersama anak-anak yang sholeh dan sholehah, yang selalu mengingatkanku dalam hal kebenaran dan dalam hal kesabaran. Sehingga, terwujudlah keluarga sakinah ma waddah wa rohmah.
AMIN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar